Panduan Memulai Usaha Ternak Sutra Untuk Pemula

Kain sutra merupakan salah satu bahan garment yang bernilai cukup tinggi. Hampir semua orang menyukai jenis kain yang satu ini karena sifatnya yang lembut, elegan dan tampak berkelas. Kebutuhan atas kain sutra meningkat setiap tahunnya mengikuti perkembangan dunia fashion yang nampaknya mulai banyak menggunakan referensi kain sutra. Inilah sebabnya usaha ternak ulat sutra menjadi salah satu usaha yang menjanjikan.

usaha ternak ulat sutra Star Farm
images.kontan.co.id

Cara Beternak Ulat Sutra Yang Menjanjikan

Ternak ulat sutra bisa dikatakan membutuhkan energi lebih banyak dibandingkan dengan ternak hewan lainnya. Hal ini dikarenakan karakteristik ulat sutra yang pada dasarnya membutuhkan perhatian lebih intens dan perawatan yang agak khusus. Bagi Anda yang berminat untuk memulai usaha ini, berikut ini adalah beberapa tahapan dalam proses usaha ternak ulat sutra.

1. Persiapan Budidaya Ulat Sutra

Hal yang harus dipersiapkan dalam usaha ternak ini adalah pohon murbei sebagai pakan ulat sutra, kotak pemeliharaan ulat sutra dan bibit atau telur ulat sutra. Untuk pemula, sebaiknya Anda mengawalinya dengan 5000 sampai 10.000 telut ulat sutra.

Gunakan kotak yang terbuat dari bahan kayu untuk menjaga kelembaban ulat sutra, dan jangan meletakkan kotak ulat sutra menghadap ke timur dan barat karena sinar matahari akan secara mengenai ulat sutra. Ulat sutra sangat sensitif terhadap kondisi panas.

2. Proses Pemeliharaan dan Perawatan Ulat Sutra

Ulat sutra termasuk jenis hewan yang rakus. Untuk ulat berukuran kecil saja, dia akan memakan sekitar 300 – 400 kg daun murbei yang sudah dipisahkan dari batangnya. Pemberian pakan dilakukan sebanyak 3 kali dalam satu hari.

3. Pencegahan dan Penanganan Penyakit

Untuk mengurangi kemungkinan terjangkit penyakit, Anda harus sering-sering memeriksa kondisi kotak pemeliharaan. Sesekali lakukan penaburan kapur untuk membuat kondisi di sekitarnya tetap kering, cek ventilasi udara dan pastikan sinar matahari yang masuk tidak berlebihan.

4. Masa Panen dan Penjualan Hasil Budidaya

Ulat sutra bisa dipanen dalam jangka waktu sangat cepat yaitu sekitar 7- 8 hari. Ulat akan membentuk pupa berwarna coklat dan keras. Pupa inilah yang akan dipintal seratnya untuk menjadi kain sutra.

Usaha ternak ulat sutra cukup mudah bukan? Ulat sutra memang dikenal sebagai hewan yang cukup manja karena tidak tahan panas, lembek dan lapar. Namun, melihat harga jualnya yang cukup tinggi, kerepotan mengurus ulat sutra nampaknya akan terbayar. Jadi, sudah siapkah Anda mengurus ulat-ulat manja namun cantik ini?

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top