Gak Perlu Bingung! Cara Mengobati Sapi Terkena Kutu

Meski berukuran kecil, kutu atau tungau adalah parasit yang cukup merugikan. Umumnya, kutu menyerang di daerah leher, punggung, ekor, telinga, perut dan kaki. Dampak yang ditimbulkan biasanya berupa rasa gatal yang parah hingga dapat menyebabkan kematian jika jumlah kutu cukup banyak. Di samping itu, luka bekas gigitan kutu bisa menjadi pintu gerbang bagi bakteri/virus untuk memasuki tubuh sapi. Lalu, bagaimana cara mengobati sapi terkena kutu? Yuk cari jawabannya di sini.

1. Memerhatikan Kandang Sapi

Kebersihan Kandang Sapi merupakan hal penting. Oleh karena itu, pastikan selalu kandang sapi selalu bersih dengan cara membersihkan kandang sapi dari sisa pakan ternak dan kotoran secara rutin. Jika ingin lebih bersih lagi, gunakanlah disinfektan. Kandang sapi yang bersih dan terjaga akan mengurangi keberadaan kutu yang sering menyerang sapi.

2. Memandikan Sapi

Selain kandang, jangan lupa untuk memandikan sapi. Untuk memandikan sapi, siramlah badan sapi dengan air. Lalu, sikatlah badan sapi menggunakan sikat plastik. Sikatlah hingga kotorannya terangkat. Gunakanlah sikat yang lembut agar tidak mengiritasi kulit sapi. Jangan lupa untuk siram lagi agar badan sapi bebas dari kutu dan kotoran. Agar mendapat hasil optimal, bisa juga memandikan sapi menggunakan shampo. Sapi yang telah dimandikan jangan lupa untuk dikeringkan juga ya

3. Menggunakan Antiparasit

Antiparasit dapat dipakai untuk mengobati hewan ternak yang terinfeksi kutu. Oleh karena itu, pemberian antiparasit dapat mengurangi efek yang ditimbulkan oleh kutu. Gunakan antiparasit sesuai dengan petunjuk yang ada. Terdapat antiparasit yang langsung disemprotkan ke kulit sapi dan ada pula antiparasit yang perlu disuntik. Jangan lupa berkonsultasi pada dokter agar mengetahui dosis dan cara penggunaan obat yang sesuai.

4. Memantau Perkembangan Kesehatan Sapi

Sebagai pemilik peternakan, mengawasi perkembangan kesehatan sapi Anda adalah langkah penting untuk memastikan kesejahteraan dan produktivitas hewan ternak. Terutama ketika menghadapi masalah seperti serangan kutu, pemantauan terhadap indikasi kesehatan menjadi semakin penting.

5. Memberikan Vitamin

Memberikan vitamin yang tepat kepada sapi dapat membantu meningkatkan kesehatan dan kekebalan tubuh mereka terhadap kutu. Pastikan sapi mendapatkan makanan yang seimbang dan kaya akan nutrisi. Diskusikan dengan dokter hewan mengenai tambahan vitamin yang mungkin diperlukan untuk membantu mencegah serangan kutu.

Mengobati sapi terkena kutu memang membutuhkan ketekunan dan perawatan yang akurat. Dengan langkah-langkah sederhana seperti memerhatikan kandang sapi, memandikan sapi, menggunakan antiparasit, memantau perkembangan kesehatan sapi dan memberikan vitamin, anda dapat menjaga sapi-sapi Anda tetap sehat dan nyaman. Jika infestasi kutu pada sapi Anda sangat parah, segera konsultasikan dengan dokter hewan untuk mendapatkan penanganan yang lebih lanjut.

Nah, gak perlu bingung yang sedang mencari obat dan vitamin khusus hewan ternak. Di Star Farm, kami menyediakan semuanya untuk anda. Bagi yang tertarik atau ingin konsultasi, dapat menghubungi WA Marketing kami.

Baca Juga : Apa Saja Cara Mengobati Sapi Panas Dalam?

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top