Teknik hidroponik merupakan solusi bercocok tanam yang pas untuk masyarakat perkotaan. Kalau dimanfaatkan secara tepat, Anda bisa memperoleh penghasilan tambahan dari aktivitas menanam hidroponik. Biar hasilnya maksimal, Anda perlu memilih jenis tanaman hidroponik paling menguntungkan yang mempunyai nilai ekonomi tinggi dan mudah dijual di pasaran.
Pada dasarnya, Anda bisa menjumpai begitu banyak tanaman yang bisa ditanam dengan metode hidroponik. Sebagai rekomendasi, berikut ini 7 pilihan jenis tanaman hidroponik paling menguntungkan yang bisa Anda tanam untuk memperoleh profit menjanjikan:
1. Zucchini
Timun jepang atau zucchini jadi pilihan pertama yang bisa Anda pilih untuk memperoleh keuntungan dari aktivitas bertanam hidroponik. Budidaya sayuran ini tidaklah sulit. Hanya saja, Anda perlu mempersiapkan beberapa hal seperti media tanam, benih berkualitas, cara penyemaian benih, lokasi penanaman hasil semai, serta pemeliharaan yang teratur.
2. Nasubi
Pertimbangan jenis tanaman hidroponik paling menguntungkan selanjutnya adalah nasubi atau terong jepang. Berbeda dengan terong lokal yang mempunyai warna beragam, terong jepang punya warna khas, yakni ungu tua kehitaman. Sayuran ini terkenal dengan kandungan antioksidan serta vitamin B tinggi. Selain itu, serat yang ada di dalamnya mempunyai manfaat dalam mencegah kanker usus.
3. Selada
Jenis sayuran menguntungkan yang bisa Anda tanam dengan metode hidroponik berikutnya adalah selada. Tingkat kebutuhan terhadap sayuran ini sangat tinggi. Masyarakat Indonesia mengonsumsi selada dalam berbagai bentuk, seperti lalapan, campuran pecel lele, dan lain sebagainya.
4. Seledri
Daun seledri sering menjadi tambahan penyedap dalam berbagai jenis masakan nusantara. Selain itu, seledri juga kerap dimanfaatkan untuk mempercantik tampilan makanan. Jadi, tingkat kebutuhannya sangat tinggi. Cara menanam tanaman seledri pun tidak akan menyulitkan para pemula. Anda bisa menggunakan metode hiroponik wick system.
5. Melon
Siapa yang tidak suka dengan buah melon. Proses penanaman melon dengan metode hidroponik memberikan peluang bisnis yang menjanjikan, mengingat banyak orang yang menyukai buah ini. Hanya saja, Anda perlu menyiapkan lahan yang cukup luas untuk penanamannya.
6. Semangka
Buah yang bernilai jual tinggi dan termasuk sebagai salah satu jenis tanaman hidroponik paling menguntungkan berikutnya adalah semangka. Konsumsi semangka bermanfaat dalam membantu proses hidrasi tubuh. Durasi penanamannya memakan waktu sekitar 2-3 bulan sebelum Anda bisa melakukan pemanenan.
7. Anggur
Buah anggur sudah lama terkenal dengan nilai ekonominya yang tinggi. Dengan metode hidroponik, Anda bisa memanfaatkan tabulampot sebagai sarana budidaya buah anggur. Biar hasilnya optimal, Anda perlu memastikan kalau lokasi budidaya mempunyai suhu antara 25-31 derajat celcius serta kelembapan udara antara 40 sampai 60 persen.
Nah, itulah 7 pilihan jenis tanaman hidroponik yang bisa Anda pilih untuk memperoleh penghasilan tambahan. Semoga sukses dengan percobaannya, ya!