Siapa yang tak mengenal ikan cupang dengan bentuknya yang mungil dan warna tubuh serta ekor yang indah. Tak mengherankan jika ikan petarung yang satu ini banyak diminati, baik untuk hias maupun untuk aduan. Apabila Anda tertarik untuk memelihara ikan cupang, maka berikut adalah beberapa cara ternak ikan cupang yang bisa Anda lakukan di rumah.
Langkah Mudah Ternak Ikan Cupang untuk Pemula
Sebelum melakukan ternak, hal pertama yang perlu Anda perhatikan adalah jenis kelamin ikan cupang yang siap kawin untuk indukan. Dalam membedakannya, cupang jantan memiliki ciri-ciri, yakni gerakan lincah dengan ekor lebar dan sirip mengembang. Selain itu, cupang jantan juga memiliki warna cerah dan tubuh yang lebih besar.
Sedangkan cupang betina memiliki sirip dan ekor yang lebih pendek, gerakannya lambat, tubuhnya kecil, dan warnanya kusam. Setelah memilih cupang siap kawin, silahkan lakukan cara ternak ikan cupang yang baik dan benar berikut ini.
1. Pengairan
Saat Anda sudah mendapatkan indukan yang siap kawin, maka Anda perlu menyediakan baskom plastik atau akuarium kecil. Kemudian isi air bersih setinggi 10-15 cm, hindari penggunaan air PAM, kemasan, dan air yang mengandung kaporit gunakan air sungai, danau, atau sumur.
2. Letakkan Tanaman pada Wadah
Masukkan tanaman air pada wadah tadi agar menjadi tempat pelindung ikan yang baru lahir. Pastikan tanaman air ditempatkan tidak terlalu padat karena malah berpotensi merenggut oksigen.
3. Masukkan Ikan Jantan
Masukkan ikan jantan yang telah siap kawin kemudian masukkan ikan betina di wadah kecil yang yang dimasukkan pada aquarium bersama ikan jantan.
4. Masukkan Ikan Betina
Ketika indukan jantan sudah mengeluarkan gelembung, maka masukkan ikan betina secara langsung tanpa menggunakan wadah. Pastikan ikan berada di tempat yang sepi agar pembuahan tidak terdistraksi.
5. Angkat Indukan Betina
Saat pembuahan sudah selesai, maka angkat dan pindahkan ikan cupang betina pada wadah yang berbeda. Pada konteks ikan cupang, indukan jantan sendiri yang akan mengumpulkan dan menjaga telur-telur hasil pembuahan.
6. Penjagaan
Induk telur ini akan menetas hanya beberapa hari setelah keluar, sedangkan ikan cupang jantan bisa dipindahkan kembali di wadah lain setelah 2 minggu (terhitung setelah telur ditetaskan).
Demikian beberapa cara ternak ikan cupang yang mudah dan praktis. Ikan cupang yang baru lahir baru bisa dipindahkan ke wadah setelah umurnya memasuki 1,5 bulan. Pada masa itu, ikan cupang sudah bisa dilihat jenis kelaminnya. Bagaimana mudah bukan?