Durian menjadi buah yang banyak digemari di Indonesia. Dengan begitu, tingkat permintaannya sangat tinggi. Hal ini menjadi peluang usaha yang bagus karena pemasarannya akan mudah. Selain itu, pohon durian juga mudah ditanam di Indonesia karena cocok dengan iklimnya. Tentunya, hal ini akan menguntungkan petani. Untuk membudidayakannya, Anda bisa menggunakan metode stek. Metode ini mampu menghasilkan pohon durian dengan varietas unggul. Bagaimanakah cara menyetek pohon durian yang benar? Berikut penjelasannya.
4 Cara Stek Pohon Durian dengan Mudah
Ada beberapa hal yang perlu Anda lakukan dalam menyetek pohon durian. Untuk itu, berikut adalah beberapa cara menyetek durian yang mudah Anda lakukan, antara lain:
1. Pilih Batang yang Akan Distek
Pilih ranting muda pada pohon durian yang masih kecil atau sudah besar. Perhatikan pula waktu pemetikan ranting, yaitu berkisar antara pukul 6 sampai 8 pagi. Waktu pagi dipilih karena pada jam tersebut pohon durian sedang memproduksi getah dengan jumlah maksimum.
2. Potong Batang Stek
Langkah kedua adalah dengan memotong batang stek dengan cara memotong ranting yang sudah dipilih kemudian potong di antara daun. Potong dengan panjang minimal 5-10 cm di mana setiap potongan harus memiliki minimal 1 daun.
Pastikan Anda menggunakan pemotong yang panjang agar tidak merusak batang. Kemudian potong bagian daun di setiap ruas dengan hanya menyisihkan 2/3 bagian saja. Untuk mempercepat pertumbuhan, potongan stek tadi dicelupkan bagian bawahnya pada larutan perangsang akar.
3. Tanam Stek
Siapkan tempat menanam, seperti gelas plastik sebagai wadah dan pakis halus atau pasir malang sebagai media tanam. Sebelumnya cuci media tanam dengan air panas agar steril. Kemudian masukkan media tanam dalam gelas plastik lalu tancapkan batang stek sedalam 1/3 bagian. Setelah itu, tutup gelas plastik dan tempatkan pada tempat yang terang, namun tidak langsung menghadap matahari. Untuk pemeliharaan, Anda bisa menyiramnya secara berkala.
4. Pindahkan Tanaman
Bibit stek bisa tumbuh mengakar dengan lebat saat umurnya sudah 3 bulan ke atas. Setelah berakar, maka bibit siap dipindahkan di pot maupun polibag dengan media tanam campuran tanah dan kompos.
Demikianlah beberapa cara menyetek pohon durian yang mudah dan bisa dilakukan di rumah. Setelah tanaman durian dalam polibag muncul daun, maka pohon durian Anda sudah siap dipindahkan ke tanah. Selamat mencoba!